Tuesday, May 08, 2018

Waralaba Di Mata Islam





Judul buku   : Serial Ekonomi dan Bisnis Islam
                        Hukum Berbisnis Franchise
Penulis         : Hafidz Abdurrahman
Penerbit       : Al Azhar Press
Tahun terbit  : 2012
Ketebalan    : 28 hal

Salah satu model bisnis yang berkembang hari ini adalah franchise atau waralaba. Intinya, waralaba itu adalah jual beli merk dagang. Sebuah model bisnis yang cukup dimintai saat ini. Sebab dianggap resikonya lebih kecil, meski modal yang dikeluarkan bisa saja cukup besar. Sebut saja semisal Mc Donalds dan Dunkin Donuts, menjalani bisnis waralaba hingga berkembang di berbagai belahan dunia.

Sebagai muslim, sebelum berbuat harus paham dulu hukum dari perbuatan tersebut. Maka Ustadz Hafidz melalui buku ini membahas fakta waralaba serta hukum Islam tentangnya.

Penjelasan dalam buku ini cukup lengkap, menyangkut pengertian waralaba menurut berbagai versi. Apa itu Franchisor, apa itu franchisee. Di ulas secara singkat sejarah kemunculan waralaba serta perkembangannya sampai ke Indonesia. Dijelaskan pula berbagai jenis waralaba serta biaya yang biasa dikeluarkan pengusaha yang ingin menggunakan merk dagang tertentu.

Hukum syara’ seputar waralaba dilihat dari berbagai aspek. Pertama, hukum jual beli Hak Kekayaan Intelektual (HAKI) itu sendiri. Kedua, mekaniskme seperti apa yang boleh dan tidak boleh dalam jual beli HAKI. Ketiga, hukum waralaba perusahaan asing.

Ustadz Hafidz menyandarkan pendapatnya berdasarkan pandangan para ulama semisal Imam al Qurthubi, Ziyad Ghazzal  dan Syekh ‘Atha’ Abu Rusythah. Bagi saya bucil ini cukup mencerahkan untuk mengambil sikap terkait bisnis waralaba.

2 Comments:

  1. Jadinya boleh atau gak boleh nih Mbak?

    ReplyDelete
  2. yaaah, namanya juga review mbak..setau saya harus bikin penasan biar bukunya dibaca hehe

    meski reviewnya juga gak bagus bagus amat

    bocorin dikit deh..disitu dijelasin, kalau waralaba boleh dengan syarat tertentu, diantaranya, bahwa pembeli merk dagang harus sekaligus mendapatkan seperangkat sarana yang membuat barang atau jasa tsb sama persis dengan merk dagang tsb.. misal ni mau mau bisnis waralaba bimbingan belajar ganesha operation, maka tidak boleh beli namanya saja, tetapi kualitas pengajar dan sistem belajarnya juga harus sama kualitasnya dengan aslinya..

    ReplyDelete